Jumat, 27 Mei 2016

Meminum obat saat sakit merupakan keharusan agar tubuh kembali ke kondisi normal yaitu sehat. Meskipun tidak semua penyakit bisa diobati, udah menjadi sugesti sebagian besar orang jika obat merupakan perantara penyembuhan yg paling ampuh. Ada mitos kesehatan yang beredar luas di masyarakat yaitu bahaya minum obat sehabis menikmati segelas susu. Bukankah susu itu baik utk kesehatan? Mengapa dilarang?

minum obat dengan susu
Mungkin anda pernah dinasehati atau mungkin menasehati orang lain agar tidak meminum obat dengan susu. Entah siapa orang pertama yg memberikan nasehat utk tidak minumobat setelah meminum susu. Itulah kenapa hal tersebut masih menjadi mitos kesehatan yg membutuhkan penjelasan ilmiah.

Seperti yg udah anda tahu,susu mempunyai kandungan zat-zat yg berguna bagi tubuh seperti kalsium,magnesium,protein,lemak dan fosfor.Nutrisi-nutrisi tersebut sangat bermanfaat utk kesehatan tubuh manusia.

Kalsium merupakan salah satu zat yg terkandung dalam semua jenis susu baik yg alami maupun produk olahan susu dalam kemasan.Zat inilah yg berperan penting dalam pertumbuhan tulang dan gigi anak namun zat ini bisa yang dapat menghambat penyerapan obat yg anda minum.

Mitos Atau Fakta?Larangan Minum Obat Dengan Susu


Mengapa Minum Obat Dengan Susu Dilarang?
Saat anda meminum obat,tubuh membutuhkan waktu yg cukup utk melarutkan kemudian menyebarkan melalui aliran darah agar efek nya bisa menyembuhkan bagian yg sakit. Jika obat yg anda minum bertemu kalsium dari susu makan proses penyerapan obat akan terganggu sehingga kehilangan efektifitasnya.

Tahukah anda,obat adalah racun dan susu merupakan penetralisir racun?

segelas susu
Jadi, saat anda minum obat dengan susu maka efek obat tersebut akan hilang karena udah dinetralisir oleh susu.
Utk menghilangkan efek negatif susu yg menghambat penyerapan obat, berikan jangka waktu minimal 2 jam sebelum anda minum obat. Hal ini berlaku juga jika anda ingin menikmati susu setelah mengonsumsi obat.

Kesimpulan yg bisa ditarik adalah larangan meminum obat dengan susu merupakan FAKTA bukan mitos

Penyakit itu 90% berasal dari pikiran, 10%-nya dari pola makan.Nggak Percaya?? Lihat Orang Gila, makan apa pun fisiknya sehat karena pikirannya selalu Happy.

Berikut korelasi daftar penyakit dengan pikiran negatif :

1) MARAH,selama 5 menit akan menyebabkan sistem imun tubuh kita mengalami depresi 6 jam.

2) DENDAM & MENYIMPAN KEPAHITAN akan menyebabkan imun tubuh kita mati..Dari situlah bermula segala penyakit,seperti STRESS,KOLESTEROL,HIPERTENSI, SERANGAN JANTUNG, RHEMATIK, ARTHRITIS, STROKE (perdarahan/penyumbatan pembuluh darah).

3) Jika kita sering membiarkan diri kita STRESS,maka kita sering mengalami GANGGUAN PENCERNAAN.

4) Jika kita sering merasa KHAWATIR,maka kita mudah terkena penyakit NYERI PUNGGUNG.

5) Kalau kita MUDAH TERSINGGUNG,maka kita akan cenderung terkena penyakit INSOMNIA (susah tidur).

6) Jika kita sering mengalami KEBINGUNGAN,maka kita akan terkena GANGGUAN TULANG BELAKANG BAGIAN BAWAH.

7) Jika kita sering membiarkan diri kita merasa TAKUT yang BERLEBIHAN,maka kita akan mudah terkena penyakit GINJAL.

8) Jika kita suka ber-NEGATIVE THINKING,maka kita akan mudah terkena DYSPEPSIA (penyakit sulit mencerna).

9) Jika kita mudah EMOSI & cenderung PEMARAH,maka kita bisa rentan terhadap penyakit HEPATITIS.

10) Jika kita sering merasa APATIS (tidak pernah peduli) terhadap lingkungan,maka kita akan berpotensi mengalami PENURUNAN KEKEBALAN TUBUH.

11) Kalau kita sering MENGANGGAP SEPELE semua persoalan,maka hal ini bisa mengakibatkan penyakit DIABETES.

Taukah Anda,Sumber Penyakit Berasal Dari Pikiran


12) Jika kita sering merasa KESEPIAN,maka kita bisa terkena penyakit DEMENSIA SENELIS (berkurangnya memori dan kontrol fungsi tubuh).

13) Jika kita sering BERSEDIH & merasa selalu RENDAH DIRI,maka kita bisa terkena penyakit LEUKEMIA (kanker darah putih).

Sumber : Buku “The Healing & Discovering the Power of the Water” (by :Dr. Masaru Emoto).
Semoga Bermanfaat

Senin, 23 Mei 2016

Pengalaman Menurunkan Berat Badan Saat Puasa


Pengalaman Menurunkan Berat Badan Saat Puasa - Diet sehat ternyata bisa dijalankan dan sangat berguna saat puasa, khususnya buat mengecilkan perut. Karena Alhamdulillah sampai hari keempat puasa, suami yang sering mengeluhkan perut buncit mulai menyadari kalau lingkar perutnya mengecil. Kami akan share bagaimana cara mengecilkan perut buncit mudah di bulan puasa Ramadhan dalam artikel ini.

Begini pengalaman kami mengecilkan perut buncit dan menurunkan berat badan saat puasa secara bertahap

Pengalaman Menurunkan Berat Badan Saat Puasa

Niat untuk mengecilkan perut dan menurunkan berat badan

Keinginan untuk mengecilkan perut dan menurunkan berat badan ini kami letakkan di poin pertama sebab menurut kami inilah cikal bakal langkah-langkah menurunkan berat badan menjadi lebih nyata dan dapat dilakukan dengan baik. Niat ini mulai muncul saat suami mulai merasakan celana yang dikenakannya tidak lagi muat. Jika pun muat, itu harus dipaksa dan tentunya sangat menyiksa jika dipakai terlalu berlama-lama. Dari sini, muncul keinginan untuk mengembalikan kondisi perut supaya ukurannya kembali ke kondisi semula.

Dukungan dari sekitar

Menurunkan berat badan saat puasa sangat erat kaitannya dengan keluarga dan lingkungan sekitar kita. Sebab, sebagian besar dari kita makan dengan menu yang sama untuk satu keluarga baik untuk berbuka maupun sahur. Untuk itu, jika tidak ada dukungan dari keluarga, kita pun tidak bisa dengan bebas menentukan makanan sehat untuk diet dan mengecilkan perut terbaik buat disiapkan saat buka dan sahur.

Memasak makanan sendiri (makan di rumah)

Secara sadar, di awal-awal puasa kami hanya makan di rumah, baik buka maupun sahur. Sebagai istri, saya bertugas memberikan dukungan pada suami dengan memilih menu makanan yang sehat buat diet danmengecilkan perut buncit saat puasa secara alami dan memasak sendiri menu tersebut, baik untuk sahur maupun berbuka. Di sini, pengetahuan seorang ibu tentang menu diet sangat diperlukan. Termasuk bagaimana cara bijak memasaknya supaya bisa membantu keinginan dan niat di poin pertama tadi. Sebagai gambaran, dari sahur dan buka hari pertama hingga terakhir di hari keempat, saya memasak dengan cara (sebagian besar) direbus. Minyak goreng kami di rumah awet karena lebih banyak digunakan untuk menumis, yang nota bene hanya membutuhkan sedikit minyak goreng. Kalaupun butuh menggoreng seperti tempe dan tahu goreng, saya gunakan minyak baru (bukan bekas penggorengan kedua atau yang lainnya).

Pilihan menu makanannya-sayur

Banyak sekali menu makanan pilihan buka dan sahur yang bisa mengenyangkan sekaligus bisa membantu menurunkan berat badan saat puasa atau lebih khusus mengecilkan perut buncit. Kalau saya dan suami senang dengan sop, sayur bening, tumis jamur, dan yang lainnya. Menu seperti ini bisa digonta-ganti setiap hari supaya tidak bosan.

Kurangi porsi nasi

Yang paling mencolok dari usaha menurunkan berat badan saat puasa ini adalah porsi nasi untuk suami saya yang berkurang. Suami memang tidak terlalu terbiasa dengan makanan berkarbohidrat kompleks, seperti beras merah. Maka untuk menyiasatinya, saya tetap memasakkan nasi putih dan menyiapkan porsi kecil saja. Namun, sebagai penyeimbang, sayur yang saya masak harus banyak sehingga suami bisa makan.

Pilihan lauk yang tepat

Lauk pauk yang Anda olah untuk suami juga memegang peranan penting di sini, lho? Telur, tempe, dan tahu menjadi beberapa menu pilihan lauk untuk sahur dan berbuka puasa yang bisa dipilih. Hal ini karena ketiganya mengandung protein yang cukup sehingga membuat perut kenyang dan memberikan energi yang cukup. Soal cara mengolah, bisa divariasikan sendiri, asalkan sehat untuk seorang pelaku diet. Selain 3 makanan di atas, ikan juga bisa kok. Atau Anda juga bisa memilih ayam, tapi pilih bagian dada dan buang kulitnya. Tetap bisa dimasak secara lezat, bukan?

Konsumsi air putih meningkat


Pada saat tidak puasa, suami saya tidak terlalu suka minum. Namun, saat puasa seperti ini, konsumsi air putih kami meningkat hingga 2 kali lipat. Sebanyak 6-8 gelas besar saat buka hingga sahur habis sampai kami berdua sering kencing. Dan yang paling terasa adalah air galon di dispenser cepat sekali habis.

Buah setiap hari

Jika di atas sudah disinggung mengenai pilihan sayur, di sini Anda harus menambahkan buah. Setiap berbuka dan sahur, ada buah yang terhidang buat suami saya. Saya pilihkan pepaya, jeruk, dan semangka. Pepaya dan semangka biasanya dikombinasikan saat buka puasa dengan porsi yang tepat. Begitu juga sahurnya. Buah jeruk biasanya kami makan setelah tarawih, jika keinginan ngemil muncul.

Kurma

Saat adzan maghrib berkumandang, suami minum segelas besar air putih dilanjutkan dengan 3 kurma. Baru masuk ke menu makan sehat untuk diet saat puasa lain. Ini ternyata sangat baik sebagai cara menurunkan berat badan saat puasa dalam waktu beberapa hari saja.

Es cincau saat berbuka

Jika Anda bingung dengan pilihan tkjil untuk berbuka puasa, es cincau bisa menjadi pilihan. Ini bagus buat melancarkan pencernaan, lho?

Berhenti makan sebelum kenyang

Berhenti makan sebelum kenyang menjadi salah satu rutinitas wajib yang harus dilakukan juga. Supaya ibadah sholat maghrib, sholat tarawih, dan tadarus tidak terganggu. Supaya bisa bergerak dengan lebih mudah, dan bonusnya bisa berdampak pada trik mengecilkan perut buncit, lho?

Bersyukur dan tidak berhenti berusaha

Setelah ada perubahan, meskipun itu sedikit, jangan lupa untuk bersyukur dan tetap menjalankan ibadah sebagaimana mestinya. Pun jika tidak ada perubahan, jangan mudah mengeluh, sebaliknya teruslah berusaha dan niatkan ibadah puasa hanya karena Allah. Hasil bisa mengikuti insyaAllah.

Itulah pengalaman kami mengecilkan perut buncit dan menurunkan berat badan saat puasa yang tidak hanya jadi tujuan suami saja tetapi juga saya selaku istrinya. Bagaimana kisah Anda menurunkan berat badan di bulan puasa ini?

Yuk! Konsumsi Menu Makanan Sehat Saat Puasa Ramadhan ini



Mengonsumsi menu makanan sehat saat puasa Ramadhan bisa menjaga tubuh Anda untuk tetap fit saat menjalani ibadah dalam satu bulan penuh. Anda tetap dapat beraktivitas dengan sehat seperti biasa dengan pemilihan makanan dan minuman sehat yang bisa dikonsumsi di momen berbuka puasa serta sahur. Makanan dan minuman yang sehat ini umumnya juga dikonsumsi oleh mereka yang sedang melakukan diet untuk menurunkan berat badan. Penasaran dengan menu makanan sehatnya? Yuk simak ulasannya berikut ini.

Inilah menu makanan sehat saat puasa Ramadhan

Menu Makanan Sehat Saat Puasa Ramadhan

 

Pertama, air putih

Salah satu minuman yang harus Anda konsumsi saat sedang puasa maupun tidak sedang puasa adalah air putih. Khususnya saat puasa, Anda harus meminum air putih dalam jumlah tak sedikit. Hal ini akan menjaga tubuh Anda dari dehidrasi dan terhindar dari rasa lemas pada tubuh, loyo, dan lain sebagainya. Dengan meminum cukup air putih, tubuh Anda akan tetap bugar dan nyaman selama menjalani puasa Ramadhan. Selain air putih, Anda juga disarankan untuk meminum jus buah yang telah disaring menjadi bening.

Kedua, susu skim

Minuman lain yang bisa Anda konsumsi adalah susu skim. Cairan yang keruh dan solid ini bisa menjadi pilihan baik untuk menjaga tubuh Anda tetap bugar dan sehat selama menjalani ibadah puasa. Selain susu skim, yogurt juga merupakan bentuk susu lain yang bisa Anda konsumsi dengan cara sehat dan dapat memberikan manfaat besar untuk Anda.

Ketiga, shake berprotein


Menu makanan sehat saat puasa Ramadhan lain adalah shake yang mengandung protein dalam jumlah tinggi. Anda mungkin bisa mendapatkan ini dari jus yang Anda minum, tetapi nutrisinya tertu tidak akan selengkapShake Formula 1. Dengan Shake satu ini, Anda bisa sahur sehat dengan kandungan nutrisi lengkap dan siap menjalani ibadah puasa dengan nikmat. Selain mengandung gizi yang banyak, Shake Formula 1 ini juga praktis pembuatannya.

Keempat, soup

Menu makanan satu ini terbilang sehat karena pengolahannya yang sehat. Ya, makanan sehat ini mengandung macam-macam sayur dengan kaldu sehat. Tidak hanya itu, pengolahan dengan cara direbus juga akan menghindarkan Anda dari minyak goreng yang bisa memicu rasa dahaga saat siang hari dan juga bisa membuat lemak bertambah di dalam tubuh Anda. Akibatnya, Anda bisa kehilangan momen untuk menurunkan berat badan dengan sehat saat berpuasa.

Kelima, bubur

Selain itu, Anda juga mungkin mengonsumsi makanan yang dihaluskan. Makanan ini akan membuat Anda kenyang dan bisa diserap oleh usus Anda dengan mudah. Dari pada Anda terburu-buru dalam mengunyah, lebih baik membentuknya menjadi bubur yang sehat.

Keenam, pilihan lainnya

Akan lebih baik jika selama Anda berpuasa, Anda menghentikan pemakaian obat pelangsing dan obat diet lainnya. Kecuali jika hal tersebut sudah mendapat persetujuan dari dokter atau ahli nutrisi karena tidak memberikan efek samping seperti dehidrasi atau efek lainnya.

Enam menu makanan sehat saat puasa Ramadhan di atas dapat Anda pilih dan kombinasikan untuk menunjang kelancaran ibadah puasa Anda. Selamat mencoba

ADA PUASA ADA KURMA, KURMA BISA BUAT DIET

Perhatikan Porsi Kurma Jika Ingin Kurus


Meski sangat baik untuk menurunkan berat badan karena bisa mengenyangkan, kurma juga tetap memiliki dampak yang kurang baik jika dikonsumsi secara berlebih. Khususnya apabila dikonsumsi oleh penderita diabetes dan atau sedang diet.

Berapa Jumlah/Porsi Kurma untuk Diet Biar Kurus?

Perhatikan Porsi Kurma Jika Ingin Kurus

Untuk mendapatkan tubuh yang langsing memang butuh perjuangan. Meski memiliki beberapa manfaat seperti;

1.Mampu menguraikan lemak
2.Bebas kolesterol dan lemak
3.Mengandung serat dan mengenyangkan

Kurma tetaplah buah yang akan memberikan dampak negatif ketika dikonsumsi berlebihan. Dalam sebuah situs best-weightlossshakes disebutkan kalau diet kurma bisa dijalankan selama 7 hari saja. Dengan jumlah kurma yang boleh dikonsumsi untuk masing-masing hari adalah 21 kurma. Itu berarti ada sekitar 147 kurma dalam seminggu yang bisa dikonsumsi. 21 kurma ini dibagi ke dalam 3 jadwal makan siang, yakni pagi, siang, dan malam. Diet kurma ini termasuk yang ketat sehingga tidak disarankan untuk dilakukan selama lebih dari 7 hari. Apalagi jika dilakukan oleh seorang yang memiliki gangguan kesehatan. Jadi, sebaiknya perhatikan porsi kurma yang dimakan jika ingin menurunkan berat badan dengan cepat.

Anda juga membutuhkan kombinasi yang tepat untuk mengonsumsi kurma sebagaimenu makanan diet. Dalam situs tersebut di atas, disebutkan kalau menurunkan berat badan selama seminggu dengan kurma bisa dilakukan ketika dikombinasikan dengan susu rendah lemak saja.

Cukupi air putih dan istirahat

Selain mengonsumsi kurma, hal penting lain yang harus dilakukan adalah dengan tetap mengonsumsi air putih dan istirahat dalam porsi yang disarankan. Dengan begini, kandungan kurma juga akan lebih bisa masuk ke dalam tubuh dan memberikan manfaatnya yang sangat banyak.

Kandungan kurma yang perlu diketahui


Kurma kaya akan vitamin dan mineral. Beberapa kandungan vitaminnya adalah vitamin K, vitamin A, riboflavin, thiamin, folat, dan niasin. Sementara mineralnya adalah seng, kalium, magnesium, fosfor, zat besi, dan kalsium. Masih ada 80% kandungan gula di dalam kurma berikut kalori sebanyak sekitar 115 kalori dari 5 butir kurma. Dari sini, diketahui kalau kurma juga bisa menjadi sumber energi yang baik buat yang mengonsumsinya.

Baca Juga: Khasiat Kurma untuk Diet Sehat Turun Berat Badan

Beberapa manfaat buah kurma untuk tubuh

Manfaat baik buah kurma di antaranya adalah;

Mengatasi masalah sembelit atau konstipasi, membantu menjaga kesehatan jantung dan mencegah stroke, meningkatkan energi, membantu menghilangkan alergi, membantu mencegah kanker perut, dan yang lainnya.

Dari sekian banyak pemaparan tentang porsi kurma yang aman dikonsumsi, apakah Anda sudah bisa menarik kesimpulan sesuai dengan kebutuhan dan tujuan Anda mengonsumsinya? Termasuk juga sudah mempertimbangkan bagaimana kondisi kesehatan Anda saat ini. Apakah memiliki riwayat diabetes atau tidak. Apakah sedang menurunkan berat badan atau tidak. Atau mungkin gangguan lainnya.

3 RESEP MAKANAN YANG MAMPU CANTIKAN DIRIMU

3 Resep Makanan Sehat untuk Diet di Pagi, Siang, dan Malam Hari - Jika sebelumnya Diet Sehat Cantik atau DSC telah membahas mengenai makanan sehat untuk anak,  kini saatnya Anda yang sedang menurunkan berat badan mengetahui resep makanan sehat untuk diet terbaik. Kami telah memilihkan resep ini untuk makan pagi, siang dan malam Anda agar tenaga dan energi Anda tetap prima meskipun sedang menjalani program menguruskan badan. Penasaran? Yuk simak menu makanan sehat untuk diet berikut ini;

Inilah Resep Makanan Sehat untuk Diet yang Harus Anda Coba

Resep Makanan Sehat untuk Diet

Pertama, sarapan dengan menu makanan sehat untuk diet

Anda hanya memerlukan waktu kurang dari 15 menit untuk menyiapkan menu makanan sehat yang satu ini. Pasalnya resep makanannya sangat mudah dan bisa Anda kerjakan sebelum berangkat kerja, kuliah, atau sekolah. Resep yang akan ditulis untuk sarapan pagi Anda adalah omelet brokoli dengan roti gandum. Simak resepnya;

Bahan:

  • Satu cangkir brokoli hijau, potong-potong kecil, matangkan dengan air hangat
  • 2 butir telur, kocok
  • Garam secukupnya
  • 2 roti gandum panggang

Cara memasak:

  1. Kocok telur dan masukkan garam agar berasa, jika mau Anda juga bisa menyiapkan bawang merah dan bawang putih untuk membuatnya lebih lezat.
  2. Masukkan brokoli yang telah dipotong kecil-kecil dan matang ke dalamnya
  3. Panaskan wajan atau pan, tuangkan minyak atau gunakan margarine sedikit saja.
  4. Tuangkan adonan ke dalamnya, lalu angkat saat sudah matang kedua sisi.
  5. Sajikan bersama roti gandum. Siap disantap

Kedua, makan siang dengan menu makanan sehat untuk diet

Resep Makanan Sehat untuk Diet

Resep ini adalah resep untuk membuat salmon dengan saus nanas.

Bahan;

•    3 siung bawang putih dihaluskan
•    2 ruas jahe digeprak atau dihaluskan
•    Cabe rawit sesuai selera
•    2 sdm kecap manis
•    ½ sdt saus tiram
•    Ikan salmon filet dicuci kemudian dilumuri  dengan 2 sdm kecap asin dan air perasan jeruk nipis untuk menghilangkan amisnya. Diamkan selama 20 menit.
•    Buah nanas, potong dan haluskan
•    Margarin
•    Gula putih dan garam

Cara memasak;


  1. Buatlah bumbu dari bawang putih, jahe, kecap manis, dan saus tiram dengan cara mencampurkannya.
  2. Ambil ikan salmon dan panggang hingga matang, kemudian lumuri bumbu hingga rata. Panggang lagi.
  3. Jika sudah matang, olesi menggunakan minyak goreng.
  4. Buatlah sausnya dengan cara mencampurkan nanas yang telah halus, cabe rawit (pedasnya sesuai selera), gula, dan garam serta perasan jeruk nipis.
  5. Sajikan dengan cara meletakkan salmon panggang di atas piring saji lalu disiram dengan saus tersebut.

Anda bisa membuat saus dengan potongan nanas, jadi tidak perlu dihaluskan. Sehingga warnanya akan semakin membuat Anda tergugah.

Ketiga, makan malam dengan menu makanan sehat untuk diet

Salah satu menu yang bisa Anda konsumsi saat malam hari adalah salad, selain menyegarkan dan menyehatkan, salad juga penuh dengan energi. Toh Anda juga harus mengelola makanan Anda saat malam hari bukan?
Resep Makanan Sehat untuk Diet

Bahan untuk bumbu;

  • Mayonaise
  • Merica bubuk
  • Saus tomat
  • Air perasan jeruk nipis
  • Susu kental manis sedikit saja (optional)

Sayuran;

Sayuran segar yang perlu dipotong kotak atau memanjang adalah: mentimun, daun selada (dipotong besar), paprika, wortel, tomat, dan sayuran yang Anda sukai. Diamkan.

Cara membuat bumbu;

  1. Blender mayonaise, saus tomat, merica bubuk, dan air perasan jeruk, juga susu kental manis  hingga halus.
  2. Setelah halus, diamkan dalam lemari es beberapa saat agar lebih lezat.
  3. Siapkan sayuran yang telah dipotong dalam mangkuk lalu siram dengan saus yang didiamkan dalam lemari es.

Demikian 3 resep makanan sehat untuk diet yang dapat dipaparkan di DSC. Anda bisa menukar menu makanan siang dengan menu makanan malam sesuai selera Anda.

Semoga bermanfaat

Minggu, 22 Mei 2016

MENGOBATI LUKA BAKAR BUKAN LUKA LAMA

Cara menghilangkan luka bakar
Luka bakar yaitu sejenis cedera pada kulit yang disebabkan oleh panas, listrik, bahan kimia, radiasi dan banyak lagi. Luka bakar yang mempengaruhi kulit bagian luar atau luka bakar derajat I. Jikalau cedera menembus pada lapisan kulit dalamnya, ini dinamakan luka bakar lapisan kulit derajat II. dan Luka bakar terkena pada semua lapisan kulit derajat III, seperti cedera yang meluas ke seluruhnya bagian lapisan kulit. Sedangkan luka bakar yang paling parah yaitu lapisan kulit derajat IV seperti Lukanya sampai ke jaringan yg lebih dalam, misalnya sampai pada otot dan tulang.

Untuk perawatan luka bakar  tergantung kepada tingkat keparahan luka bakar tersebut. Misalnya Luka bakar superfisial atau luka bakar biasa kita cukup mengobatinya dengan anti nyeri bias, tetapi kalau luka bakar yang parah kita harus memerlukan perawatan yang exstra secara medis ke dokter Kulit lebih tepatnya. Sumber Wikipedia

Cara Alami Mengobati Luka Bakar dan Bekasnya


Dan berikut saya coba paparkan beberapa tips untuk mengobati luka bakar dan menghilangkan bekas lukaatau jerawat secara alami/tradisional.

  • Susu/Yoghurt

Susu adalah penyempurna makanan sehat, dan susu ini banyak sekali jenisnya ada susu kaleng,susu kedelai, susu kuda liar dan banyak lagi, ternyata teman-teman susu ini selain penyempurna makanan sehat ternyata susu bisa mengobati luka bakar, dan susu yang kita gunakan untuk mengobati luka bakar ini adalah susu yang bebas dari lemak seperti susu skim, dengan cara bersihkan dulu luka bakar tersebut sama alkohol lalu siram susu tersebut ke tangan atau kaki yang terbakar, diamkan beberapa saat, supaya nutrisinya menyerap kedalam.

Susu Yoghurt Untuk Mengobati Luka Bakar

  • Mentimun dan Kentang

Kentang atau mentimun di kenal sebagai bahan sayuran, ternyata kentang dan mentimun ini banyak sekali manfaatnya teman-teman, salah satunya untuk kulit dan kecantikan, selain untuk perawatan kecantikan ternyata kentang dan mentimun ini bisa di gunakan untuk mengobati luka bakar, karena mentimun atau kentang ini mampu menyerap rasa panas pada kulit yang terkena luka bakar, dengan cara siapkan 2 buah mentimun dan 2 buah kentang yang masih segar, cuci bersih lalu haluskan sampai hancur kemudian oleskan pada tangan atau kaki yang terkena luka bakarnya, diamkan sampai meresap dan mengering.

Mentimun dan Kentang Untuk Mengobati Luka Bakar

  • Madu

Madu banyak sekali manfaatnya selain untuk perawatan kecantikan ternyata madu dapat mengobati luka bakar teman-teman karena madu mengandung antiseptik, dengan Cara sebagai berikut siapkan madu asli, bukan madu dari toko teman-teman ya, karena madu dari toko sudah di campur sama bahan pengawet kurang baik jika di gunakan untuk obat, lalu teman-teman cukup mengoleskan madu tersebut ke tangan atau kaki yang terkena luka bakarnya lalu diamkan sampai nutrisi dari madunya meresap ke dalam.

Madu Dapat Mengobati Luka Bakar

  • Lidah buaya

Latin aloe vera atau yang kita kenal sebagai orang indonesia ialah Lidah Buaya dan banyak sekali manfaatnya, salah satunya lidah buaya dapat mengobati luka bakar dengan cepat karena gel lidah buaya mampu menyerap rasa panas dan membantu mempercepat pemulihan jaringan pada kulit. Dengan cara ambil lidah buaya dari tangkainya supaya masih segar dan banyak kandungan gel nya, lalu teman-teman patahkan lidah buaya tersebut dan teteskan ke tangan atau kaki yang terkena luka bakarnya,di anjurkan lakukan dengan rutin sampai luka bakarnya mengering

Lidah buaya Mampu Mengobati Luka Bakar

  • Lavender

Tumbuhan lavender di kenal sebagai dapat mengusir nyamuk selain itu ternyata kita bisa memanfaatkannya untuk menyembuhkan luka bakar pada kulit, cara penggunaanya adalah siapkan lavender dalam bentuk minyak, teman-teman taukan minyak lavender?.. banyak ko di warung, dan siapkan lidah buaya lalu campurkan aduk hingga rata, kemudian olesi ramuan tersebut ke kaki atau tangan yang ada luka bakarnya.

Lavender Bisa Mengobati Luka Bakar

  • Kulit pisang

Kulit pisang sangat berbahaya jika kita buang dimana saja bisa bikin orng lain terpelest gara kulit pisang, tapi ternyata teman-teman di balik itu kulit pisang sangat ampuh sekali untuk mengobati luka bakar pada kulit, dengan cara kita cuku menggosokan kulit pisang ke luka bakarnya sampai kulit pisang tersebut berubah warna supaya nutrisi kandungan kulit pisangnya menyerap ke dalam. 

Kulit pisang Bisa Mengobati Luka Bakar

  • Cuka

Cuka sering di gunakan untuk penyedap makanan seperti tukang bakso suka menyediakan cuka, selain itu cuka juga teman-teman sangat ampuh jika di gunakan untuk mengobati luka bakar pada kulit, tuangkan cuka ke kapas lalu bersihkan dulu luka bakarnya dengan air bersih kemudian kompreskan cuka tersebut dengan kapas pada tangan dan kaki yang terkena luka bakarnya, dan lakukan terus menerus jika kapas yang kita kompreskan mengering. 

Cuka Bisa Mengobati Luka Bakar

Cara menghilangkan bekas luka bakar dan cara penggunaanya


  • Noni Juice

Kandungan Noni Juice adalah senyawa scopoletin dan sangat baik untuk anti radang. Banyak orang sudah mencobanya kemanjuran dari manfaat Noni Juice ini di gunakan untuk menghilangkan bekas luka bakar pada kulit. Caranya sebagai berikut, siapkan handuk kecil dan noni juice, lalu basahi handuk tersebut dengan Noni Juice kemudian kompreskan ke tangan atau kaki yang ada bekas luka bakarnya, diamkan sampai mengering, setelah itu bersihkan dengan air bersih dan hangat, di anjurkan untuk hasil yang maksimal lakukan secara teratur dan rutin minimal sehari 3 kali sampai menghilang bekas lukanya.

  • Daun Mint

Mentha Piperita atau daun mint ini ialah tanaman yang sering digunakan sebagai bahan-bahan untuk kesehatan pada organ tubuh manusia seperti listerin atau obat untuk kumur-kumur, minyak angin dan odol,selain itu daun mint sering di gunakan untuk perawatan kulit yang berjerawat, terkena luka bakar serta menghilangkan bekasnya. Denagn cara, sediakan daun mint secukupnya, cuci dengan bersih lalu haluskan sampai hancur kemudian olesi ke tangan dan kaki yang banyak bekas lukanya.

  • Daun Pare

Pare, atau bisa di sebut juga paria ini dengan rasanya yang sangat pahit dan tidak enak jika belum terbiasa memakannya, di balik rasanya yang pahit itu ternyata banyak sekali manfaatnya, seperti untuk mengencangkan payudara dengan daun pare, selain itu daun pare ini berguna untuk menghilangkan bekas luka bakar pada kulit, dengan cara sediakan beberapa helai daun pare yang masih segar, cuci hingga bersih. tumbuk halus lalu siram dengan air hangat sedikit. Kemudian tambahkan  tepung beras secukupnya dan aduk rata. Lalu oleskan ramuan tersebut pada semua bagian bekas luka bakarnya diamkan sampai kering dan cuci dengan bersih.

  • Teh Hijau

daun teh hijau kandungan antioksidannya sangat tinggi di banding vitamin E nama antioksidan dari daun teh adalah Epigallocatechin Gallate dan mampu mengurangi aktivitas hormon yang mengakibatkan timbulnya jerawat, memperlambat terjadinya peradangan terhadap kulit dan terkontrolnya produksi minyak di wajah, selain itu dapat mengurangi bintik-bintik hitam seperti bekas jerawat. Dan sudah banyak yang menggunakan toner alami dari daun teh hijau ini dengan cara sebagai berikut
Sediakan handuk kecil, dan seduh daun teh hijau masukan handuk tersebut kedalam larutan teh hijau, kemudian usapkan ke seluruh anggota badan terutama pada bagian yang banyak bintik-bintik hitamnya.

  • Mentimun

Cucumis sativus atau mentimun ini mengandung potasium,vitamin C,sangat baik sekali untuk menangkal radikal bebas, dan juga kandungan air pada mentimun cukup besar. para ahli di dunia telah menemukan kandungan silika, kandungan silika pada mentimun ini sangat berguna untuk mempercepat produksi kolagen dan dapat terhindar dari cepat timbulnya keriput pada kulit.  Sehingga mentimun ini banyak di gunakan oleh para ahli pengobatan herbal untuk kecantikan dan kesehatan kulit seperti halnya mengencangkan kulit wajah dan mengobati jerawat sampai untuk menghilangkan bintik-bintik hitam atau bekas luka bakar pun menggunakan buah mentimun ini. Berikut cara menghilangkan bintik-bintik hitam atau bekas luka bakar pada kulit sediakan beberapa mentimun segar, cuci mentimun dengan bersih,potong kecil-kecil mentimun yang sudah di bersihkan tadi  lalu haluskan dengan alat penghancur seperti blender sampai halus. Kemudian maskerkan ke wajah sepanjang malam di anjurkan lakukan seminggu 4 kali untuk mendapatkan hasil yang maksimal